<!--StartFragment-->
NUSAKAMBANGAN – Dua Bulan sudah Lapas Permisan kehadiran Taruna Poltekip 55 yang melaksanakan magang di Nusakambangan dan tiba saatnya untuk rolling terakhir dengan kelompok selanjutnya. Kali ini Kelompok 1 Taruna Poltekip 55 melaksanakan Magang di Lapas Permisan, Senin (26/08).
Baca juga:
Lapas Permisan Ikuti Bedah Buku Bersama BNPT
|
Sebanyak 29 Taruna Poltekip 55 Kelompok 1 melaksanakan rolling ke Lapas Permisan Nusakambangan. Setibanya di Lapas para Taruna turut serta mengikuti Apel Pagi Pegawai. Kalapas Permisan, Ahmad Hardi selaku pembina Apel mengucapkan selamat datang dan semangat bertugas di Lapas Permisan.
“Selamat datang di Lapas Permisan dan karena sebelumnya berada di Lapas Gladakan yang notabene adalah Lapas Maximum Security, saya harap adik – adik dapat segera beradaptasi dengan lingkungan yang baru, ” Ujarnya.
Taruna kemudian diarahkan menuju aula Lapas Permisan untuk mendapat arahan dari Kalapas dan pejabat struktural.
Kemudian Taruna diberikan materi yang diawali dengan perkenalan mulai dari Kalapas Permisan dan dilanjutkan Kasubag TU, Ka KPLP, serta Kasi Giatja.
Para pejabat struktural menekankan tentang pentingnya kedisiplinan, Mentaati tata tertib dan aturan, Serta jaga perilaku selama mengikuti pelaksanaan magang di Lapas Permisan.
Dengan dilaksanakannya kegiatan magang, diharapkan seluruh Taruna Politeknik Pemasyarakatan angkatan 55 dapat meningkatkan dedikasi dan profesionalisme dalam menjalankan tugas.
<!--EndFragment-->
Baca juga:
Anies Bertemu Sekjen Liga Muslim Dunia
|